twitter


Menjadi cantik adalah impian banyak kaum wanita. Begitu pula saya yang ingin selalu tampil cantik ^_^ yuph…karna cantik itu indah, Allah Maha Indah dan mencintai keindahan. Dari sinilah saya ingin mengetahui lebih banyak bagaimana supaya kita bisa memaksimalkan potensi dan karunia yang telah Allah ciptakan untuk kita dengan semakin mempercantik diri dengan ilmu dan akhlak kita. Outer and Inner Beauty…tawazun antara fisik, akal dan hati ^_^ Acara talk show ini berlangsung pada hari Sabtu, 9 Oktober 2010 di Auditorium Toyyib Hadiwijaya Faperta IPB dengan beberapa sesi yaitu:

SESI I:

1. dr. Mira Dewi, Topik: Kesehatan reproduksi, kulit, dan kelamin.

2. Dr. Ir.Sri Anna Marliyati, MSi (Dosen Departemen Gizi Masyarakat IPB) Topik: Diet sehat, pancarkan kecantikan alami.

SESI II:

Astrie Ivo (Public figure, penulis buku Cantik Sepanjang Masa) Topik: Sempurnakan kecantikanmu dengan kepribadianmu.

Pada sesi pertama dibahas mengenai kesehatan kulit dan reproduksi. Dari sini kita bisa mengetahui lebih banyak mengenai kesehatan dan cantik dari luar. Merawat tubuh adalah wujud rasa syukur kita kepada Allah SWT. Kemudian dilanjutkan mengenai diet sehat untuk pancarkan kecantikan alami kita, bagaimana cara memilih makanan dan minuman yang baik bagi kesehatan dan kecantikan kita. Salah satunya dengan berpedoman PUGS (Pedoman Umum Gizi Seimbang). Apa itu??? Yaitu 13 pesan gizi seimbang:

1. Makanlah aneka ragam makanan

2. Makanlah makanan yang memenuhi kecukupan energi

3. Makanlah makanan sumber karbohidrat, setengah dari kebutuhan energi

4. Pilihlah makanan berkadar lemak sedang dan rendah lemak jenuh

5. Gunakan garam beryodium

6. Makanlah makanan sumber zat besi

7. Berikan ASI saja kepada bayi sampai umur 6 bulan dan tambahkan MP-ASI sesudahnya

8. Biasakan makan pagi

9. Minumlah air bersih, aman dan yang cukup jumlahnya

10. Lakukan aktifitas fisik secara teratur

11. Hindari minuman yang beralkohol

12. Makanlah makanan yang aman bagi kesehatan

13. Bacalah label pada makanan yang dikemas

Pada sesi kedua kita diajak untuk menyempurnakan kecantikan dengan kepribadian kita. Yuph…Kecantikan fisik akan semakin kuat jika didukung oleh kecantikan hati . begitu kata Bunda Astrie Ivo. Cantik itu relatif, apa yang menurut orang kulit putih cantik, berbeda dengan cantik menurut orang asia atau orang kulit hitam. Maka bersyukur atas segalanya, karena apa yang Allah berikan itulah yang terbaik bagi kita. Wajib bagi setiap muslimah berpenampilan menarik asalkan sesuai dengan standard Al Qur’an dan Assunah.

Nah..sebagai wujud rasa syukur kita, kita perlu merawat apa yang telah Allah karuniakan kepada kita dengan cara : perbanyak wudhu, jaga kebersihan kulit, merawat tubuh lebih baik daripada mengobati, olah Raga jangan ditinggalkan, perbanyak puasa sunnah, Tidur yang cukup dan Merawat muka.

Pada sesi ini lebih banyak dibahas mengenai inner beauty. Inner beauty adalah pancaran jiwa seseorang dan bagaimana mereka memandang hidupnya. Yang cantik adalah yang optimis, semangat, percaya diri dan ceria ^_^ serta mampu memberikan energinya pada orang-orang di sekitarnya dan berguna untuk orang lain. Inner beauty akan berdampak positif pada kepribadian seseorang. Pondasi dari kepribadian yang mempesona dan menyenangkan yaitu selalu semangat, penuh energi, komunikatif, tidak self center, tidak dekil, tidak cemberut dan tidak kusam…hehehe.

Emmm…bagaimana membangun inner beauty ini? Ada beberapa tips nih..

Jangan tinggalkan Sholat

Tebarkan cinta dan kasih sayang kepada sesama

Jaga lisanmu

Puasa sunnah jangan ditinggalkan

Selain itu kebahagiaan adalah sumber kecantikan, yaitu dengan cara tersenyum untuk menambah kecantikan, menuntut ilmu sampai ke negeri Cina, memilikilah banyak teman dan sahabat, Kelola stress, jangan hindari, serta menjadikan Keluarga sebagai sumber kecantikan. Sooo…optimalkan Inner and outer beauty…ada kuncinya loh…

5B yaitu Believe, Brave, Brain, Beauty, and Behavior ^_^

By : http://adilazhabrina.blogspot.com/